Ganti Judul dan ALt sendiri

Cerita Makan Dadakan di Warung Nasi Alam Sunda Cianjur

Alam Sunda

Warung Nasi Alam Sunda Khas Cianjur bisa jadi referensi kuliner saat berkunjung ke Puncak Bogor. Warung Nasi Alam Sunda Khas Cianjur ini ada di beberapa tempat ada di Ciawi dan Cianjur. 

Umma juga sebenarnya belum familiar dengan rumah makan ini. Hanya saja waktu itu kita sedang terjebak macet di daerah Cianjur Kota dan karena sudah lewat dari waktu makan malam, akhirnya kita belok ke rumah makan ini. 

Kesan pertama terlihat sangat ramai, hanya saja karena sudah larut malam. Banyak menu yang sudah mulai habis. Terutama menu-menu khas seperti sayur asem, karedok, urap dan lainnya. Menunya sudah mulai habis. 

Bahkan karena kerepompongan Umma dengan anak-anak. Tidak bisa memotret banyak. 

Menu Andalan di Warung Nasi Alam Sunda Khas Cianjur

Layaknya warung sunda, di tempat ini yang paling disukai adalah ayam, bebek dan gurame goreng dan bakar. Ciri khas dari resto ini adalah sambal dower dan kremesannya.

Karena Umma pecinta yang renyah-renyah jadi nggak bosan habiskan kremesan. Dari segi harga menu disini sangat terjangkau dan murah sekali. Mulai dari 4k hingga 35k saja. 

Katanya sih ada beberapa cabang alam Sunda ini. Tapi waktu itu Umma yang ke alamat Warung Nasi Alam Sunda Khas Cianjur di Jl. Raya Cipanas No.173, Sindanglaya, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. 

Parkirannya luas dan banyak pilihan tempat duduk. Mulai dari bangku panjang dan lesehan juga ada mushalla bagi yang akan melaksanakan shalat. 


Menu Warung Nasi Alam Sunda Khas Cianjur
Beberapa menu di Warung Nasi Alam Sunda Khas Cianjur 

Karena sudah larut malam, kita tidak terlalu menikmati tempat ini. Apalagi anak-anak sudah rewel sekali jadi tidak ada banyak cerita Umma tentang Warung Nasi satu ini. 

Semoga nanti bisa kesini lagi dan bisa cerita lebih banyak lagi. Apa ada Sahabat Umma yang pernah ke tempat ini? Pernahkah coba sambal dowernya, Umma nyoba dan rasanya nagih tapi tidak ramah di perut Umma. 


Posting Komentar